Popular Posts

Friday 29 November 2019

HAKIKAT BIOLOGI

HAKIKAT BIOLOGI

Ruang lingkup Biologi mencakup berbagai jenis makhluk hidup dan makhluk yang pernah hidup di bumi pada masa lampau. Ilmu Biologi mempelajari seluruh makhluk hidup, baik makhluk hidup uniseluler maupun multiseluler.

A. Hakikat Biologi Sebagai Sains


Biologi berasal dari bahasa Yunani yaitu bios yang berarti hidup dan logos yang berarti ilmu. Jadi, biologi merupakan ilmu yang mempelajari tentang makhluk hidup.

1. Objek Kajian Biologi

Objek kajian biologi diklasifikasikan menjadi lima kingdom yaitu Monera (Eubacteria dan Archaebacteria), Protista, Fungi, Plantae, dan Animalia. Objek kajian Biologi berupa tingkat organisasi makhluk hidup, dari yang paling sederhana hingga paling kompleks. Tingkatan tersebut sebagai berikut.
a. Tingkat molekul: molekul merupakan partikel penyusun sel makhluk hidup yang paling sederhana.
b. Tingkat sel: sel merupakan unit kehidupan terkecil dari makhluk hidup.
c. Tingkat jaringan: jaringan merupakan sekumpulan sel yang memiliki bentuk dan fungsi sama.
d. Tingkat organ: organ merupakan kumpulan berbagai jaringan yang menjalankan suatu fungsi tertentu dalam tubuh makhluk hidup.
e. Tingkat sistem organ: sistem organ merupakan kumpulan berbagai organ yang saling bekerja sama menjalankan fungsi tertentu dalam tubuh makhluk hidup.

Saturday 23 November 2019

Sifat Sistem Periodik Unsur

Sifat Sistem Periodik Unsur

1. Jari-jari Atom, yaitu jarak dari inti atom sampai kulit terluar.
- Dalam satu golongan, jari-jari semakin ke bawah semakin besar dan sebaliknya semakin ke atas semakin kecil.
- Dalam satu periode, jari-jari semakin ke kiri semakin besar dan sebaliknya semakin ke kanan semakin kecil.

2. Energi Ionisasi, yaitu energi yang diperlukan untuk melepaskan satu elektron dari suatu atom netral dalam wujud gas.
- Dalam satu golongan, energi ionisasi semakin ke bawah semakin kecil dan sebaliknya semakin ke atas semakin besar.
- Dalam satu periode, energi ionisasi ke kiri semakin kecil dan sebaliknya semakin ke kanan semakin besar.

Monday 18 November 2019

Protista

Protista

Protista merupakan organisme eukariotik yang tidak dapat dimasukkan ke dalam kelompok jamur, tumbuhan, maupun hewan. Protista dibagi menjadi tiga kelompok sebagai berikut.

a. Algae (Protista Mirip Tumbuhan)

Algae mempunyai klorofil sehingga dapat melakukan fotosintesis, bersifat uniseluler, namun ada juga yang bersifat multiseluler. Algae bereproduksi secara aseksual dan seksual. Reproduksi aseksual pada Algae terjadi dengan cara pembelahan biner, fragmentasi, dan pembentukan spora. Sementara itu, reproduksi seksual pada Algae terjadi dengan penyatuan dua gamet yang berbeda jenis. Penyatuan dua gamet terjadi dengan perantara air. Penyatuan tersebut menghasilkan zigot yang akan tumbuh menjadi individu baru.


Saturday 16 November 2019

Dampak Radiasi Elektromagnetik pada Kehidupan

Dampak Radiasi Elektromagnetik pada Kehidupan

Dampak Radiasi Elektromagnetik pada Kehidupan -  Radiasi pada dasarnya adalah suatu cara perambatan energi dari sumber energi ke lingkungannya tanpa membutuhkan medium. Energi yang merambat ini dapat berbentuk partikel (memiliki massa) atau sinar (tidak memiliki massa). Oleh karena itu, ada dua jenis radiasi. Jenis pertama adalah partikel alfa dan beta yang berasal dari bahan radioaktif. Jenis kedua adalah gelombang elektromagnetik atau foton.

Radiasi gelombang elektromagnetik juga ada dua jenis, yaitu radiasi ion dan radiasi non-ion. Radiasi ion adalah radiasi elektromagnetik yang dipancarkan oleh gelombang elektromagnetik frekuensi tinggi, terdiri dari sebagian besar sinar UV dengan energi lebih dari 10 eV, sinar-X, dan sinar gamma. Radiasi ini memiliki energi tinggi sehingga memiliki cukup kekuatan untuk membelah atom dan mengubah kimia molekul. Pada manusia, dosis tinggi radiasi ion akan mengubah DNA yang bermanfaat dalam terapi kanker, tetapi juga berbahaya jika dosisnya tidak diatur. Misalkan untuk keperluan tertentu Anda harus dirontgen (biasanya di sekitar dada) untuk memeriksa kondisi paru-paru atau di sekitar tulang yang patah. Mintalah kartu catatan kapan rontgen tersebut dilakukan dan apa jenis rontgennya. Hal itu penting karena pengulangan sinar-X pada bagian tubuh yang sama tidak boleh dilakukan sebelum masa waktu dosis radiasi dianggap sudah tidak berbahaya lagi.

dampak radiasi gelombang elektromagnetik dalam kehidupan

1. Dampak Radiasi Gelombang Radio

Kita mulai dengan dampak dari radiasi gelombang radio yang dipancarkan oleh saluran udara tegangan tinggi atau SUTET. Suatu studi yang dilakukan oleh kelompok peneliti di Oxford University dan John Swanson, penasihat sains di National Grid Transco, menemukan bahwa anak-anak yang tinggal kurang dari 200 meter dari tiang SUTET, sekitar 70% di antaranya terkena leukimia dan yang tinggal di antara 200-600 meter sekitar 20% saja. Kouwenhoven dan kawan-kawan dari John Hopkins Hospital melakukan penelitian pada 11 orang pekerja yang bekerja selama 35 tahun pada sistem transmisi 345 kV. Dilaporkan bahwa tidak ditemukan gengguan kesehatan serta tidak dijumpai adanya proses keganasan. Namun dari hasil analisis sperma, ditemukan bahwa 2 dari 11 pekerja tersebut mengalami penurunan jumlah sperma.

Thursday 14 November 2019

Pencemaran Udara

Pencemaran Udara

Pencemaran udara dapat terjadi jika udara di lingkungan sekitar kita terdapat zat-zat kimia yang mempunyai nilai di atas ambang batas yang diperkenankan.

1. Komposisi udara bersih secara alami

Zat Rumus % bpj
Nitrogen N2 78 780000
Oksigen O2 21 210000
Argon Ar 0,93 9300
Karbondioksida CO2 0,0315 315
Karbonmonoksida CO 0,002 20
Neon Ne 0,0018 18
Helium He 0,0005 5
Kripton Kr 0,0001 1
Hidrogen H 0,00005 0,5
Belereangdioksida SO2 0,00001 0,1
Oksida Nitrogen NO, NO2 0,000005 0,05
Ozon O3 0,000001 0,01

- 1 bpj = 10-4 %

Apabila zat-zat di atas melebihi angka-angka tersebut berarti telah terjadi pencemaran udara karena jumlahnya telah melewati ambang batas.

Wednesday 13 November 2019

Bentuk Pangkat, Akar, dan Logaritma

Bentuk Pangkat, Akar, dan Logaritma

1. Bentuk Pangkat

a. Definisi
Secara umum, bentuk bilangan berpangkat adalah :


a disebut bilangan pokok atau basis dan n disebut bilangan pangkat atau eksponen.

b. Sifat-sifat bilangan berpangkat
Untuk dan , serta , berlaku :
(i)
(ii)
(iii) ,
(iv)  a
(v)  
(vi)   a
(vii)  

Tuesday 22 October 2019

SOAL DAN PEMBAHASAN LOGARITMA

SOAL DAN PEMBAHASAN LOGARITMA

Soal dan pembahasan logaritma - Logaritma merupakan salah satu materi pelajaran Matematika yang sering diajarkan di tingkat SMA. Materi logaritma membahas tentang operasi yang digunakan untuk memperoleh nilai logaritma suatu bilangan. Dalam mempelajari materi logaritma, tentunya dibutuhkan banyak latihan soal untuk menguasai konsep dan teknik yang diperlukan. Oleh karena itu, banyak tersedia berbagai soal dan pembahasan logaritma yang bisa diakses secara online.


Soal dan pembahasan logaritma dapat ditemukan dalam berbagai tingkat kelas, seperti kelas 9, kelas 10, dan kelas 12. Setiap tingkatan kelas memiliki tingkat kesulitan yang berbeda-beda. Soal dan pembahasan logaritma kelas 10 misalnya, memuat soal-soal yang lebih kompleks dibandingkan soal logaritma kelas 9. Sedangkan soal dan pembahasan logaritma kelas 12 akan lebih sulit lagi dan memerlukan penguasaan yang lebih baik dari konsep-konsep dasar logaritma. Selain itu, tersedia juga soal dan jawaban logaritma kelas 10 dan kelas 12 untuk membantu siswa dalam mempersiapkan diri menghadapi ujian nasional atau ujian sekolah lainnya. Selain itu, terdapat pula contoh soal dan pembahasan logaritma untuk mempermudah pemahaman siswa tentang konsep-konsep yang terkait dengan logaritma, seperti persamaan logaritma, pertidaksamaan logaritma, fungsi eksponen, dan lain sebagainya.


 Tuliskan dalam bentuk logaritma dari:

a. 53 = 125 maka 5log 125 = 3
b. 102 = 100 maka 10log 100 = 2
c. 43 = 64 maka 4log 64 = 3
d. 61 = 6 maka 6log 6 = 1

Tuliskan dalam bentuk pangkat:

a. log 0,01 = -2 maka 10-2 = 0,01
b. 0,5log 0,0625 = 4 maka 0,54 = 0,0625
c.   maka
d. 3 log  = -2 maka


Hitunglah nilai setiap bentuk :

a. log 104 = 4
b. 5 log 125 = 5 log 53 = 3
c. 
d. 2 log 0,25 =
e. 4 log 4 10 = 10
f. 5 log 1 = 5 log 50 = 0


Diketahui log 2 = 0,3010; log 3 = 0,4771 dan log 7 = 0,8451 tentukan:

a. log 18 = log (2 x 32) = log 2 + log 32 = 0,3010 + 2 log 3 = 0,3010 + 2 x 0,4771 = 0,3010 + 0,9542 = 1,2552

b. log 21 = log (3 x 7 ) = log 3 + log 7 = 0,4771 + 0,8451 = 1,3222

c. log 10,5 = log (0,5 x 3 x 7 ) = log 0,5 + log 3 + log 7 = log 2-1 + 0,4771 + 0,8451 = -1 x log 2 + 1,3222 = -0,3010 + 1,3222 = 1,0212

d. log = log 7-1 = -1 x log 7 = -0,8451


contoh soal dan pembahasan logaritma kelas 10

Jika a = 2log 3 dan b = 3log 7, maka  42log 56 = ....
A.
B.
C.
D.
E.

Pembahasan :


Jawaban : A

soal dan pembahasan logaritma sma kelas 10

Diketahui a, b, dan c adalah bilangan positif lebih dari 1, nilai dari :


A. -1
B. 0
C. 1
D. log ab
E. log bc

Pembahasan :


Jawaban : C

Nilai dari \(\left( \frac{^5\log 7\cdot ^{49}\log625+^8\log512}{^6\log 216- ^6\log36} \right)^4 \) =
A. -125
B. -50
C. 50
D. 125
E. 625

Pembahasan :
\begin{align*} \left( \frac{^5\log 7\cdot ^{49}\log625+^8\log512}{^6\log 216- ^6\log36} \right)^4 &= \left( \frac{^5\log 7\cdot ^{7^2}\log5^4+^8\log8^3}{^6\log 6^3-^6\log6^2} \right)^4 \\ &= \left( \frac{\frac{4}{2}^5\log 7\cdot ^{7}\log5+3^8\log8}{3-2} \right)^4\\ &= \left( \frac{2+3}{1}\right)^4 \\ &= 5^4 \\ &= 625 \end{align*}
Jawaban : E

Tuesday 15 October 2019

MANFAAT RADIOISOTOP DALAM KEHIDUPAN SEHARI HARI

MANFAAT RADIOISOTOP DALAM KEHIDUPAN SEHARI HARI

1. Manfaat Radioisotop dalam Bidang Kedokteran


Untuk mengetahui keefektifan kerja jantung atau ginjal dengan Sodium-24.
. Menentukan lokasi tumor otak, mendeteksi tumor kelenjar gondok dengan lodium-131
. Membunuh sel-sel kanker dalam tubuh manusia dengan Kobalt-60.
. Mengobati thrombosis (penyempitan pembuluh darah) dengan Natrium-24
. Mensteril alat bedah, alat suntik dan alat kedokteran lain dengan sinar gamma.

manfaat radioisotop dalam bidang kedokteran


2. Manfaat Radioisotop dalam Bidang Pertanian


. Mempelajari unsur-unsur tertentu oleh tumbuhan.
. Memproduksi tanaman dengan karakteristik baru.
. Mengkaji proses fotosintesis dalam tanaman hijau dengan Karbon-14.
. Memandulkan serangga-serangga.
. Mendapatkan bibit unggul dengan radiasi sinar gamma dari Kobalt-60.
PENERAPAN INDUKSI ELEKTROMAGNETIK

PENERAPAN INDUKSI ELEKTROMAGNETIK

A. Transformator



Transformator digunakan untuk mengubah tegangan arus bolak-balik. Transformator step-up digunakan untuk menaikkan tegangan.
Ciri-ciri :

transformator step up
Transformator step-down digunakan untuk menurunkan tegangan.
Ciri-ciri :

transformator step down mempunyai perbandingan jumlah lilitan primer
Untuk transformator ideal (efisiensi 100%) berlaku persamaan berikut.


 
dengan :
Vp = tegangan primer ( volt )
Vs = tegangan sekunder ( volt )
Np = kumparan primer
Ns = kumparan sekunder
Ip = kuat arus primer ( A )
Is = kuat arus sekunder ( A )

Pada transformator ideal tidak ada energi yang hilang sehingga daya yang masuk sama dengan daya yang keluar.
Dalam prakteknya, tidak ada transformator yang ideal karena ada daya yang hilang sehingga efisiensi transformator lebih kecil dari 100%.

Efisiensi transformator dinyatakan dengan persamaan berikut.

dengan
Pin = daya yang masuk (W)
Pout = daya yang keluar (W)
Ph = daya yang hilang (W)
= efisiensi transformator



B. Generator ( Dinamo )



Generator digunakan untuk mengubah energi mekanik menjadi energi listrik. Generator terdiri atas dua komponen, yaitu sebagai berikut.

Rotor: kumparan yang dapat berputar dalam medan magnet.
Stator: magnet tetap sebagai sumber medan magnet.

Generator AC

Tersusun dari dua cincin sehingga dapat berputar 360o


dengan
= GGL induksi (V),
N = banyak lilitan,
= kecepatan sudut (rad/s),
A =  luas kumparan (m2),
B = induksi magnet (T), dan
= GGL maksimum (V)

Grafik generator AC


grafik pada generator AC

Generator DC
Tersusun dari satu cincin yang dibelah, kemudian direkatkan kembali yang disebut komutator

Grafik generator DC

grafik generator ac dan dc


Contoh soal penerapan induksi elektromagnetik dalam kehidupan sehari-hari

Sebuah trafo step-up mengubah tegangan 25 V menjadi 250 V. Jika efisiensi trafo 80% dan kumparan dihubungkan dengan lampu 250 V; 50 W, maka kuat arus dalam kumparan primernya adalah .... 
A. 8 A
B. 7,5 A
C. 2,5 A
D. 1 A 
E. 0,5 A 

Pembahasan :

\begin{align*} \eta &= \frac{P_s}{P_p} \times 100\%\\ 80\%&= \frac{P_s}{V_p \cdot I_p}\times 100\% \\ 0,8 &= \frac{50}{25 \cdot I_p} \\ 25 \cdot I_p &= 62,5\\ I_p &= 2,5 \quad \textrm{A} \end{align*}

Jawaban : A

Contoh soal induksi elektromagnetik dan penyelesaiannya kelas 9

Sebuah transformator yang efisiensinya 75 %, dihubungkan dengan tegangan primer 220 V dan menghasilkan tegangan sekunder 110 V. Jika arus pada kumparan sekunder sebesar 2 A, maka arus pada kumparan primer adalah ....
A. 0,75 A
B. 0,80 A
C. 1,00 A
D. 1,20 A
E. 1,33 A
Pembahasan :

\begin{align*} \eta &= \frac{V_s\cdot I_s}{V_p\cdot I_p} \times 100\%\\ 75\%&= \frac{110\cdot 2}{220\cdot I_p} \times 100\%\\ 0,75 &= \frac{220}{220 \cdot I_p} \\ 0,75 I_p &= 1\\ I_p &= 1,33 \quad \textrm{A} \end{align*}
Jawaban : E

Contoh soal induksi elektromagnetik kelas 12

Sebuah kumparan terdiri atas 1.200 lilitan berada dalam medan magnetik. Jika pada kumparan terjadi perubahan fluks magnetik 2.10-3 Wb setiap detik, maka besarnya GGL induksi yang timbul pada ujung-ujung kumparan adalah ....
A. 0,24 V
B. 1,0 V
C. 1,2 V
D. 2,0 V
E. 2,4 V

Pembahasan :
\begin{align*} \varepsilon &= - N\frac{\Delta \phi}{\Delta t} \\ &= - 1.200\frac{2\cdot 10^{-3}}{1} \\ &= 2,4 \quad \textrm{V} \end{align*}
Jawaban : E

Tuesday 8 October 2019

GGL Induksi

GGL Induksi

Gaya Gerak Listrik Induksi (GGL Induksi)

GGL Induksi


Jika kutub utara magnet batang digerakkan mendekati atau menjauhi kumparan berarti jumlah garis gaya magnetik yang melingkari kumparan berubah-ubah dan ternyata jarum galvanometer menyimpang, sedangkan jika magnetik batang tidak digerakkan berarti jumlah garis gaya magnetik yang melingkupi kumparan tetap dan ternyata jarum galvanometer tidak menyimpang. Berdasarkan percobaan tersebut, Faraday menyimpulkan bahwa perubahan garis gaya magnetik yang melingkupi kumparan dapat menimbulkan beda potensial pada ujung-ujung kumparan yang disebut arus induksi. Besar arus induksi yang tidak tetap dan arahnya berubah-ubah yang disebut arus bolak-balik.
3 Fakta Tentang Kebiasaan Bangun Pagi Antara Jam 3 - 5 Subuh, yang Suka Bangun Siang Rugi Besar!

3 Fakta Tentang Kebiasaan Bangun Pagi Antara Jam 3 - 5 Subuh, yang Suka Bangun Siang Rugi Besar!

Sejak kecil, sebagian besar orang Indonesia dididik orangtuanya untuk bengun pagi lebih awal.

Selain untuk menyiapkan perlengkapan sekolah, bangun pagi merupakan salah satu contoh bentuk melatih kedisiplinan yang memang harus ditanamkan sejak dini.



Namun bagaimana jika bangun pagi lebih awal, bahkan kerap terbangun di jam 3-5 pagi?

Ternyata bangun di waktu-waktu ini merupakan tanda kebangkitan spiritual.

Hal ini mungkin untuk membimbing kita menuju ke tujuan hidup yang lebih tinggi.

Bahkan bangun pagi di jam 3-5 pagi juga berhubungan dengan paru-paru dan kesedihan.

Monday 30 September 2019

TEKNOLOGI DIGITAL DAN SUMBER ENERGI

TEKNOLOGI DIGITAL DAN SUMBER ENERGI

A. Transmisi Data
Transmisi data merupakan proses untuk melakukan pengiriman data dari satu sumber data ke penerima data menggunakan komputer atau media elektronik. Untuk melakukan transmisi data diperlukan suatu media.

Beberapa jenis media transmisi adalah sebagai berikut.
1. Serat Optik (fiber optic)
Suatu medium yang terbuat dari plastik yang fleksibel tipis dan mampu menghantarkan sinar (data).

2. Gelombang Mikro (microwave)
Digunakan untuk menghantarkan data jarak jauh (telekomunikasi jarak jauh) dan untuk antena parabola.

3. Kabel Koaksial
Digunakan untuk transmisi telepon, TV kabel, dan TV jarak jauh dengan menggunakan frekuensi tinggi sehingga tidak mengalami gangguan di udara.

Friday 23 August 2019

Soal Jangka Sorong dan Mikrometer Sekrup

Soal Jangka Sorong dan Mikrometer Sekrup

Soal Nomor 1
Anton melakukan percobaan pengukuran tebal dua pelat baja menggunakan jangka sorong, hasil pengukurannya seperti gambar berikut.
soal jangka sorong dan mikrometer sekrup
Berdasarkan gambar tersebut, tebal pelat baja 1 dan baja 2 masing-masing adalah ....
A. 4,75 cm dan 4,77 cm
B. 4,75 cm dan 4,87 cm
C. 4,85 cm dan 4,77 cm
D. 4,85 cm dan 4,78 cm
E. 4,85 cm dan 4,87 cm

Pembahasan :
Strategi: perhatikan letak angka nol nonius pada skala utamanya ( ini menunjukkan skala utama yang terbaca). Perhatikan juga skala nonius yang berimpit dengan skala utamanya (ini menjadi skala nonius yang terbaca).

Pada pelat baja 1 hasil pengukurannya :
x = skala utama + nonius = 4,80 cm + 0,05 cm = 4,85 cm

Pada pelat baja 2 hasil pengukurannya :
x = skala utama + nonius = 4,80 cm + 0,07 cm = 4,87 cm

Jawaban : E

Wednesday 14 August 2019

SOAL DAN PEMBAHASAN ALAT OPTIK KELAS 8

SOAL DAN PEMBAHASAN ALAT OPTIK KELAS 8

Soal Nomor 1
Fakta yang benar tentang hubungan antara cahaya dan kemampuan mata untuk melihat benda adalah ....
a. mata dapat melihat benda karena benda memiliki kemampuan menyerap cahaya yang diterima.
b. mata dapat melihat benda karena benda memantulkan cahaya yang diterimanya, sehingga cahaya masuk ke mata.
c. mata dapat melihat benda karena cahaya yang mengenai benda dibiaskan.
d. mata dapat melihat benda karena syaraf-syaraf mata memiliki kemampuan untuk melihat benda, sehingga kemampuan mata untuk melihat tidak ada hubungannya dengan cahaya. 

Pembahasan :


mata dapat melihat benda karena benda memantulkan cahaya yang diterimanya, sehingga cahaya masuk ke mata

Jawaban : B


Soal Nomor 2
Berikut ini proses perjalanan cahaya pada mata hingga terbentuk bayangan benda adalah .... 
a. pupil – kornea – iris – lensa mata (cahaya membentuk bayangan) – bayangan ditangkap retina.
b. pupil – iris –kornea – lensa mata (cahaya membentuk bayangan) – bayangan ditangkap retina.
c. kornea – pupil – iris – lensa mata (cahaya membentuk bayangan) – bayangan ditangkap retina. 
d. kornea – pupil – lensa mata (cahaya membentuk bayangan) – bayangan ditangkap retina.

Pembahasan : 

kornea – pupil – lensa mata (cahaya membentuk bayangan) – bayangan ditangkap retina

Jawaban : D

Friday 9 August 2019

Sebuah benda pada suhu T memancarkan radiasi termal ...

Sebuah benda pada suhu T memancarkan radiasi termal ...

Sebuah benda pada suhu T memancarkan radiasi termal dengan panjang gelombang bervariasi. Radiasi dengan panjang gelombang 580 mikrometer memiliki intensitas maksimum. Jika suhu benda dinaikkan menjadi 2T, maka panjang gelombang radiasi dengan intensitas maksimum berubah menjadi ....
A. 72,5 mikrometer
B. 145 mikrometer
C. 290 mikrometer
D. 580 mikrometer
E. 1.160 mikrometer

Pembahasan :


Jawaban : C

Benda hitam mempunyai suhu 7270C. Jika tetapan Wien 2,898 x 10-3 m.K, rapat energi maksimum yang dipancarkan benda itu terletak pada panjang gelombang ....
A. 2,9 μm
B. 5,8 μm
C. 8,7 μm
D. 11,6 μm
E. 14,5 μm
Pembahasan :

Diketahui :
T = 7270C + 273 = 1000 K
\begin{align*} \lambda _{max} \cdot T &= C \\ \lambda _{max} \cdot 1000 &= 2,898 \times 10^{-3} \\ \lambda _{max} &= \frac{ 2,898 \times 10^{-3}}{1000} \\ \lambda _{max} &= 2,898 \times 10^{-6} \\ &= 2,9 \quad \textrm{μm} \end{align*}
Jawaban : A

Pernyataan yang tidak sesuai dengan hukum pergeseran Wien adalah ....
A. pada λmaks sangat kecil tidak terjadi radiasi
B. pada λmaks sangat besar tidak terjadi radiasi
C. nilai λmaksT adalah konstan
D. jika suhu dinaikkan, λmaks akan membesar
E. jika suhu dinaikkan, λmaks akan mengecil
Pembahasan :

Karena λmaksT = konstan, maka pernyataan yang tidak sesuai yaitu jika suhu dinaikkan, λmaks akan membesar.

Jawaban : D

Tenaga pancar maksimum yang datang dari suatu benda pijar yang mempunyai panjang gelombang 500 nm. Berapa suhu benda tersebut? ( k = 2,9 x 10-3 m.K )
Pembahasan :

\begin{align*} \lambda _{max} \cdot T &= C \\ 500 \cdot 10^{-9} \cdot T &= 2,9 \times 10^{-3} \\ T &= \frac{ 2,9 \times 10^{-3}}{500 \cdot 10^{-9}} \\ T &= 0,0058 \times 10^{6} \\ &= 5.800 \quad \textrm{K} \end{align*}

Thursday 8 August 2019

Sumber arus bolak-balik memiliki amplitudo tegangan 200 V ...

Sumber arus bolak-balik memiliki amplitudo tegangan 200 V ...

Sumber arus bolak-balik memiliki amplitudo tegangan 200 V dan frekuensi sudut 25 Hz mengalir melalui hambatan R = 200 Ω  dan kapasitor C =  µF yang disusun seri. Kuat arus yang melalui kapasitor tersebut adalah ....






Pembahasan :
- langkah pertama menentukan frekuensi sudut :


- langkah kedua menentukan reaktansi kapasitif :

Wednesday 7 August 2019

Keselamatan Kerja di Laboratorium

Keselamatan Kerja di Laboratorium

Dalam melakukan penelitian atau praktikum Fisika, kita terkadang diharuskan bekerja di laboratorium. Hal-hal yang perlu kita ketahui dan perhatikan demi menjaga keselamatan diri saat bekerja di laboratorium adalah sebagai berikut.

1. Alat Keselamatan Kerja di Laboratorium

a. Jas laboratorium
b. Sarung tangan tahan panas
c. Kacamata pelindung
d. Masker
e. Kain lap tahan panas dan tidak mudah terbakar
f. P3K
g. Alat pemadam api ningan

2. Aturan-Aturan Keselamatan Kerja
a. Baca semua petunjuk kegiatan eksperimen berulang kali dengan cermat.
b. Selalu persiapkan dan gunakan alat keselamatan kerja.
c. Jangan pernah melakukan kegiatan eksperimen tanpa seizin guru.
d. Jangan pernah menggunakan peralatan laboratorium tanpa seizin guru.
e. Jangan pernah makan makanan di dalam laboratorium.
f. Cuci tangan sebelum dan sesudah melakukan kegiatan eksperimen.
g. Jaga tangan Anda selalu kering untuk menghindari sengatan listrik akibat persentuhan dengan sakelar, stop kontak, atau kawat listrik.
h. Jangan mencium bau gas langsung dari mulut tabung, tetapi kipaskan dengan tangan ke arah hidung sampai bau tercium.
i. Selalu berhati-hati dalam mengggunakan alat dan bahan di laboratorium, usahakan untuk tidak menumpahkannnya atau memecahkannya.
j. Bahan kimia yang ditimbang tidak boleh diletakkkan langsung pada piringan neraca, tetapi harus ditimbang dalam botol timbang atau gelas piala.
k. Jangan mengarahkan mulut tabung yang dipanaskan ke arah kita atau orang lain, melainkan ke dinding atau tempat yang kosong.
l. Ketika bekerja di dekat nyala api, ikat rambut panjang untuk menjaga dari sambaran api.
m. Jangan memanaskan zat apapun dalam suatu wadah tertutup.
n. Jangan mengembalikan zat sisa ke dalam botol stok, melainkan sediakan tabung reaksi untuk mengumpulkan zat sisa.
o. Jangan pernah menuangkan zat-zat beracun ke dalam bak cuci atau tempat sampah.
p. Selalu bersihkan area kerja dalam kegiatan eksperimen.
q. Selalu mengembalikan semua peralatan laboratorium ke tempat semula.
r. Padamkan semua pembakar sebelum meninggalkan area kerja.

3. Lambang-Lambang Bahaya


Lambang Sifat Bahan Contoh
Smiley face Mudah terbakar
(F = flammable)
Hindarkan bahan ini dari kontak dengan nyala api atau panas.
Bensin, kerosin, dan alkohol.
Smiley face Mudah meledak
(E = explosive)
Hindarkan bahan ini dari benturan, tabrakan, guncangan, api atau panas.
Campuran hidrogen dan oksigen, serta amonium nitrat.
Smiley face Oksidator
(O = oxidizing)
Hindarkan bahan ini dari kontak dengan nyala api atau panas.
Campuran hidrogen dan oksigen, serta amonium nitrat.
Smiley face Bahan beracun
(T = toxic)
Hindarkan bahan ini dair kontak langsung dengan tubuh, seperti jangan sampai terhirup, tertelan, atau terserap tubuh.
Raksa, arsen, kiorin, timbel, dan metanol sianida.
Smiley face Bahan berbahaya
(H = harmful)
Hindarkan bahan ini dari kontak langsung dengan tubuh, karena dapat mengiritasi kulit, mata, hidung, dan tenggorokan. Jangan menghirup uap bahan ini.
Pridin, kioroform, fenol, dan uap brornin.
Smiley face Bahan radioaktif
(R = radioactive)
Bahan ini memancarkan radiasi yang sangat berbahaya. Bahan ini harus disimpan dalam wadah berbahan timbel.
Uranium, plutonium, dan karbon radioaktif.
Smiley face Bahan berkarat
(C = corrosive)
Hindarkan bahan ini dari kontak langsung dengan tubuh, karena dapat membunuh jaringan hidup, seperti kulit dan mata.
Kalium hidroksida, asam sulfat, asam kiorida, dan kalium hidroksida.